Saturday, September 24, 2011

Review Blackberry Playbook


Review Blackberry Playbook.

Desain
Tak ada perbedaan jauh  antara ukuran BlackBerry PlayBook dan Samsung Galaxy Tab 7, yakni sama-sama mengusung layar 7 inchi. Penampang tablet sudah pasti didomininasi layar yang dilapisi material plastik glossy. Pada sisi back cover, material plastik menggunakan bahan plastik yang kesat, hal ini menjadikan PlayBook terkesan mantab saat dalam genggaman.

Pada sisi atas terdapat tombol on/off yang berdampingan dengan tombol play/pause dan volume. Memperlihatkan konsol besutan RIM (Research In Motion) ini amat peduli pada urusan hiburan (musik dan video). Lalu tepat disisi bawah terdapat port micro USB, sebaliknya pada sisi kiri dan kanan dibiarkan polos tanpa keberadaan instrumen.  PlayBook secara keseluruhan memiliki dimensi 194x130x10 mm dan berat 425 gram.

Jenis layar sudah mengusung teknologi akselerometer. Salah satu yang unik, di PlayBook tidak terdapat tombol ‘back,’ untuk menutup fitur yang sedang berjalan, caranya dilakukan dengan mengusap bagian bawah layar ke atas, maka tampilan layar pada fitur akan mengecil, dan selanjutnya tinggal Anda sentuh ‘tombol’ close.

Catatan

Walau berdimensi cukup kompak, tapi harus diakui bobot PlayBook lebih berat ketimbang tablet kompetitornya, contohnya Samsung Galaxy Tab yang beratnya 380 gram. PlayBook tidak dilengkapi dengan fasilitas SIM card dan juga tak dibekali slot memori ekstenal. PlayBook dijual dengan varian memori internal dengan kapasitas 16/32/64 Gb.

Fitur

Kemampuan imaging PlayBook lumayan keren, sudah tersedia kamera utama 5 mpix yang melekat di back cover. Sedangkan pada sisi depan, menghadap ke pengguna disematkan lensa kamera 3 mpix. Menu pada kamera sudah dilengkapi digital zoom, geotag dan autofocus. Selain untuk memfoto, kamera juga bisa difungsikan untuk merekam video, tak tanggung-tanggung resolusi yang bisa ditangkap berkualitas full HD (high definition) 1080p.

Untuk mendapatkan akses internet, PlayBook hanya bisa mengandalkan akses WiFi. Meski diciptakan dengan keterbatasan akses, tapi koneksi internet bisa diakali dengan fitur internet thetring yang memungkinkan pengguna untuk mengakses internet via jaringan selular yang berasal dari perangkat lain. Terkait internet, tersedia setting akun email untuk Google mail, hotmail, Yahoo mail dan AOL. Seperti pada versi smartphone, juga terseda jalur jalur aplikasi berupa Facebook dan Twitter.

Sebagai konsol hiburan, PlayBook juga dilengkapi port HDMI, sehingga bisa menikmati video HD di layar TV tanpa mengurangi kualitasnya. PlayBook juga menyandang sebagai konsol bisnis yang handal, lantaran pada tablet ini sudah disertakan beberapa fitur kantoran, seperti office To Go yang terdiri dari Word/Sheet/Slideshow To Go. Ketiganya bisa membuka dan mengedit file word/excel dan PowerPoint. Di tablet ini tersedia pula Adobe Reader untuk membuka file PDF.

Catatan
PlayBook tetap bisa menjalankan fitur BBM (BlackBerry Messenger), caranya menggunakan fasilitas BlackBerry Bridge yang menjadi jembatan akses antara tablet dengan smartphone BlackBerry via jalur WiFi.

Kinerja
BlackBerry PlayBook dilengkapi prosesor dual core Cortex-A9 1Ghz, Power VR SGX540 GPU, TI OMAP 4430. Dari spesifikasinya terlihat bahwa kinerja tablet ini cukup handal untuk meng-handle beberapa aplikasi multimedia. Tampilan antarmuka PlayBook bisa dibilang jauh beda dengan tablet kebanyakan yang mengusung Android. PlayBook ditenagai baterai lithium Polymer berkapasitas 5300 mAh. Bila Anda mengoperasikan tablet ini secara penuh, maka baterai akan habis dalam waktu sehari saja.

Spesifikasi

Desain
Tipe Tablet
Dimensi (mm) 194x130x10
Berat (gr) 425
Ringtone

-
Sistem Operasi

BlackBerry Tablet OS
Jaringan

-
Prosesor

1GHz dual-core Corte
Layar Tambahan
Kedalaman warna -
Ukuran -
Resolusi -
Touch Screen -
Layar Utama
Kedalaman warna TFT capacitive touchscreen, 16 jt warna
Ukuran 7,0 inchi
Resolusi 600 x 1024 pixels
Memori
Internal 16/32/64 GB
Eksternal -
Hotswap -
Phonebook Unlimited
Call record -
Konektivitas
GPRS -
EDGE -
HSDPA -
WLAN/WI-FI Ada
Bluetooth Ada
Infrared -
Kabel Data Ada
PC Sync Ada
Call Feature
Quick dial -
Voice dial -
Photo caller ID -
Video caller ID -
Video call Ada
Conference Call -
Messaging
Long SMS -
MMS -
Fax -
E-mail Messaging Ada
Video Messaging -
Voice Messaging -
SMS Broadcast -
Instant Messaging Ada
Kamera
Kualitas Main: 5 Mpix Sub: 3
Resolusi Max 2592x1944 pixels
Auto Focus Ada
Flash Light -
Night mode -
Digital Zoom Ada
Macro mode -
Multishot -
White Balancing -
Kontras -
Brightness -
Efek -
Timer -
Red Eye -
Frame -
Foto Editor -
Video
Resolusi Max 1080p
Player DivX, WMV, XviD, 3gp
Video Editor -
Slow Motion -
Insert -
Mute Record -
Durasi Max -
Musik
Player MP3, WMA, AAC+
Equalizer -
Shuffle Ada
Play List Ada
Bass Booster -
Composer -
Downloadable Ada
Shortcut Button -
Stereo Speaker Ada
Bluetooth headset Ada
Multitasking Ada
Channel List -
FM Radio -
Auto Search -
Save Option -
Internet
Browser HTML
WAP Ada
Full XHTML Ada
Zoom Ada
Auto Configuration -
Offline Mode
Proxy Setting -
Modem -
Multitasking Ada
Games
Java -
Downloadable Ada
Online Game -
Fitur Lain
Siaran TV -
GPS dg minimap Ada
Dokumen Viewer Ada
Adobe PDF Reader Ada
PIM Ada
Push to Talk -
File Manager Ada
Video Memo -
Flight Mode -
Touch Sensitive Ada
Setting Wizard -
Baterai
Tipe -
Kapasitas (mAh) 5300
Standby time (jam) Tidak ada keterangan
Talk time (jam) Tidak ada keterangan


sumber : http://www.selular.co.id/handset/review/blackberry/BlackBerry/232771764324/blackberry-PlayBook

No comments:

Post a Comment